• Jelajahi

    Copyright © Harian Tv
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sekda Nisel

    Kegiatan Musdes Penyusunan Rancangan RKP Desa Tahun 2024 dan DU RKP Desa Muara Lintang Lama Tahun 2025

    Harian Tv
    Selasa, 12 November 2024, 17:39 WIB Last Updated 2024-11-12T10:39:59Z

    EMPAT LAWANG - Pada hari ini Senin, tanggal 11 November 2024, pukul 09.30 WIB s/d 11.30 Wib, bertempat di Kantor Desa Muara Lintang  Lama Kec. Pendopo Barat Kab. Empat Lawang - Sumatra Selatan telah dilaksanakan kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyusunan dan penetapan RKP Desa Muara Lintang tahun anggaran 2024 dan DU RKP Tahun 2025. 


    Daptar hadir dalam Musdes yaitu Ibuk. Sridamayati. S.E.  Sekertaris Kecamatan Pendopo Barat beserta Jajarannya Kepala Desa Ibuk Mastuti Anggota BPD, Kadus, PD, Linmas, Puskesmas Pendopo Barat dan sejumlah masyarakat lainnya


    ✓. Acara ini untuk melaksanakan musyawarah penyusunan RKP Desa Ledokombo tahun anggaran 2024 dan DU RKP Tahun 2025.


    ✓. Musdes RKP Desa bertujuan untuk tercapainya pemanfaatan potensi desa secara efektif dan efisien dalam pembangunan desa menuju desa yang maju dan sejahtera.


    Sekcam Sridamayati S.E pun memberi Apresiasi kepada Pemerintah Desa Muara Lintang Lama yang dapat melaksanakan Musdes kali ini, serta berharap kepada masyarakat untuk dapat mendukung dan partisipasi aktif untuk mensukseskan program dan kegiatan Pemerintah Desa Muara Lintang Lama


    Lanjut Sekcam, Musdes RKP Desa menjadi dasar penyusunan dan penetapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDesa) yang akan diusulkan Pemerintah Desa kepada Kabupaten melalui mekanisme perencanaan pembangunan daerah.


    Musdes dilakukan untuk menentukan Skala Prioritas di masing-masing bidang, Ujarnya "


    Kepala Desa Mastuti  mengatakan Pemdes tetap membuka usulan yang akan ditampung di wilayah masing-masing agar bisa diusulkan, tetapi tetap mengikuti arah kebijakan pemerintah desa, pemerintah kabupaten, pemerintah provinsi maupun pemerintah pusat.


     Semua elemen masyarakat harus tetap bersama sama Polri dalam menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat selama kegiatan berlangsung Berjalan dengan aman, lancar, tertib, dan kondusif. 


    (Miko Rolis)

    Komentar

    Tampilkan