Empat Lawang - Desa Tapa Lama Kec. Sikap Dalam Zul Pikar.S.IP ,membangun jalan cor beton Kegiatan ini bertujuan untuk menambah penghasilan masyarakat desa. Pembangunan jalan ini menggunakan dana desa dan melibatkan masyarakat sekitar dan Menyalurkan BLT DD tahap terakhir pada 30 Desember 2024.
Kepala Desa Tapa Lama Zul Pikar,S, IP mengungkapkan, Pengecoran jalan ini bertujuan agar nantinya akan berfungsi untuk mempermudah akses jalan warga untuk pertanian, memperlancar aktivitas warga dan antar desa. Setelah akses jalannya membaik, maka aktivitas warga pun menjadi lancar. Sebab, akses jalan menjadi faktor penting dalam distribusi hasil pertanian dan menjadi urat nadi perekonomian masyarakat di Desa Tapa Lama. Ungkapnya "
Dalam kegiatan ini pun di hadiri beberapa Perangkat Desa, Camat Sikap Dalam beserta jajarannya, Pendamping Desa, Babinsa, BPD, Satlinmas dan Masyarakat.
Dalam kesempatan Camat Sikap Dalam Kab. Empat Lawang Bpk. Idul Adha, SAg, MH pun mengutarakan, Pembangunan jalan ini semata-mata untuk kemajuan masyarakat dalam aktivitas pertanian dan perkebunan
Lanjut Camat Semoga Penyaluran BLT di tahun 2024 ini agar bisa di manfaatkan.
1. Meringankan beban ekonomi masyarakat miskin dan rentan pangan.
2. Membantu memenuhi kebutuhan dasar (makanan, kesehatan, pendidikan).
3. Mengurangi dampak kemiskinan dan kesenjangan sosial. Tuturnya
Setelah selesai kegiatan ini di tutup dengan pembacaan Doa bersama.
(Rolis Rolis)